Kecelakaan Maut Anggota DPR Gus Alam Tewaskan 2 Asisten, Sopir Diduga Microsleep
- Arry
- 2 Mei 2025 21:40
Kecelakaan maut menimpa rombongan anggota DPR dari Fraksi PKB, Alamudin Dimyati Rois atau yang akrab disapa Gus Alam. Mobil Toyota Innova yang dia tumpangi menabrak truk di Tol Pemalang-Batang. Akibatnya, dua asistennya tewas di lokasi.
Kecelakaan maut ini terjadi di KM 315+900 jalur A Tol Pemalang-Batang, tepatnya di wilayah Desa Karangasem, Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, pada Jumat, 2 Mei 2025 sekitar pukul 02.40 WIB.
Kecelakaan melibatkan mobil Toyota Innova berpelat H 1980 CM yang ditumpangi Gus Alam dengan truk fuso pengangkut besi berpelat K 1344 K.
“Toyota Innova melaju dengan kecepatan sekitar 100 km per jam di lajur dua dari arah Brebes menuju Kaliwungu. Sedangkan truk Fuso berada di lajur satu dengan kecepatan 60 km per jam,” jelas Manajer Teknik dan Operasi Tol Pemalang-Batang, Yulian Fundra Kurnianto, dalam keterangannya.
Baca juga
Anggota DPR Gus Alam Alami Kecelakaan Maut di Tol Pemalang, 2 Orang Tewas
Yulian menduga pengemudi Innova, Beliya Malkan, mengalami microsleep. Hal ini membuat kendaraan oleng ke kiri dan menghantam bagian samping truk.
Benturan ini membuat bagian depan Innova mengalami rusak parah. Dua orang tewas di lokasi.
“Dua orang meninggal di tempat, yakni pengemudi Innova Beliya Malkan dan penumpang Vica Novitasari, warga Ngaliyan, Semarang,” imbuhnya.
Sementara itu, dua penumpang lainnya, yakni Ariya Maulana asal Semarang dan Gus Alam asal Kendal, mengalami luka berat. Mereka dirawat di dua rumah sakit berbeda.
Pihak tol menegaskan, kecelakaan akibat kelalaian pengemudi dan tidak terkait dengan kondisi jalan.
“Jalan dalam keadaan baik, tidak ada kerusakan yang memengaruhi kendaraan. Penyebab utama adalah faktor manusia, yaitu pengemudi yang diduga mengantuk,” kata Yulian.
Artikel lainnya: Piala Sudirman 2025: Indonesia vs Thailand 3-1, Merah Putih ke Semifinal