Gamer Windah Basudara Rehat Usai Capai 10 Juta Subscriber YouTube, Ini Alasannya

  • Arry
  • 5 Apr 2023 11:44
Gamer Windah Basudara memutuskan rehat usai mencapai 10 juta subscriber di YouTube(@windah basudara/youtube)

Dunia game Indonesia dihebohkan dengan keputusan Windah Basudara yang memutuskan rehat. Keputusan ini diambil usai akun YouTube miliknya mencapai 10 juta subscriber. Apa alasannya?

Kabar ini diungkap langsung Windah Basudara alias Brando Franco Windah di video YouTube terbarunya. Dalam video itu, Windah merekam detik-detik subscriber alias pengikutnya di YouTube pada Selasa, 4 Maret 2023 malam WIB.

"Gue cuma rehat guys, nanti juga balik lagi," kata Windah Basudara.

"Ngga ada prank-prank, walau kalian tahu gue suka ngeprank, ngegimik, suka bohong itu hanya dalam bentuk hiburan guys. Tapi ini bukan prank."

Windah pun mengucapkan terima kasih kepada pengikutnya sambil meletakkan Diamond Play Button YouTube.

"I'll be back. Kalian semua teruslah mengejar cita-cita dan impian kalian. Jangan pernah berhenti mengejar mimpi, karena selagi pun mimpi gagal kita kita bisa menciptakan mimpi-mimpi baru," pesan Windah.

Tanda-tanda Windah Basudara bakal rehat sebenarnya sudah pernah diungkap saat tampil di YouTube Raditya Dika.

“Saya beneran mau rehat guys, tidak ada prank-prank. Walaupun kalian tahu saya suka prank, gimmick, bohong dalam bentuk hiburan, tapi ini bukan prank guys, saya benar-benar butuh istirahat,” kata Windah.

Untuk diketahui, kanal Windah Basudara pertama kali muncul di YouTube pada 29 Desember 2018. Dalam 30 hari terakhir, kanal YouTube ini mengalami penambahan subscriber sebanyak 150 ribu.

Mengutip data yang dibagikan akun Twitter Stream Hatchet, pada 19 Januari 2023, Windah Basudara masuk daftar live streamir YouTube yang paling sering ditonton pada 2022.

Windah Basudara berada di peringkat tujuh dengan 21,9 juta jam ditonton. Sementara untuk urutan pertama ditempati Streamer iShowSpeed dengan 38,5 jam ditonton, disusul VTuber Nijisanji Kuzuha di posisi kedua (27,4 juta), dan TimTheFatman (26,6 juta).

Berikut ini daftar live streamer YouTube Gaming yang paling ditonton selama 2022:

  1. iShowSpeed - 38,5 juta
  2. Kuzuha Ch. - 27,4 juta
  3. TimTheTatman - 26,6 juta
  4. DrDisRespect - 25,2 juta
  5. Pekora Ch. 兎田ぺこら - 23,2 juta
  6. Ludwig - 22,5 juta
  7. Windah Basudara - 21,9 juta
  8. VEGETTA777 - 20,9 juta
  9. Miko Ch. さくらみこ - 20,7 juta
  10. DjMaRiiO - 20,4 juta

Artikel lainnya: Disebut Vokalis Mahal Oleh Ahmad Dhani, Once Mekel Ungkap Bayarannya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait