Liga Inggris: Trent Buyarkan Ambisi Man City, Arsenal ke Puncak, Chelsea Dibantai

  • Arry
  • 26 Nov 2023 11:27
Manchester City vs Liverpool 1-1: Selebrasi Trent Alexander-Arnold usai mencetak gol ke gawang Man City dan menyamakan skor(premier league/premierleague.com)

Hasil tujuh laga Liga Inggris pekan ke-13 telah rampung digelar. Hasilnya, Arsenal mengkudeta posisi puncak klasemen. Sementara Liverpool berhasil menahan Manchester City, dan Chelsea dibantai Newcastle United.

Pekan ke-13 Liga Inggris dibuka duel Manchester City vs Liverpool. Duel ini digelar di Stadion Etihad, Sabtu, 25 November 2023.

Sebelum laga ini, Man City di ambang mencetak rekor baru yakni mencetak 24 kemenangan beruntun di kandang. Rekor sebelumnya dipegang Sunderland yang terjadi pada 131 tahun silam.

Langkah The Cityzens untuk meraih rekor itu terbuka saat Erling Haaland menjebol gawang Liverpool di menit ke-27. Gol ini membawa Haaland menjadi pemain tercepat mencetak 50 gol di Premier League hanya dalam 48 pertandingan saja.

    Manchester City vs Liverpool 1-1: Erling Haaland menyumbang gol untuk The Cityzens sekaligus mencetak rekor pemain tercepat mencetak 50 gol di Premier League hanya dalam 48 pertandingan saja (premierleague.com)
Manchester City vs Liverpool 1-1: Erling Haaland menyumbang gol untuk The Cityzens sekaligus mencetak rekor pemain tercepat mencetak 50 gol di Premier League hanya dalam 48 pertandingan saja (premierleague.com)

Namun 10 menit jelang laga usai, Trent Alexander-Arnold membuyarkan asa man City saat mencetak gol indah ke gawang Ederson di menit ke-80.

Pertandingan berakhir dengan skor 1-1. Hasil ini membuat Man City dan Liverpool turun dari puncak klasemen. Keduanya digeser Arsenal yang berhasil meraih kemenangan atas Brentford.

Selanjutnya >>>

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait