Survei Poltracking: Prabowo-Gibran Teratas, AMIN Naik, Ganjar-Mahfud Turun Signifikan

  • Arry
  • 19 Jan 2024 19:15
Prabowo Subianto, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo(ist/ist)

Lembaga survei Poltracking merilis survei terbaru elektabilitas capres-cawapres Pilpres 2024. Hasilnya, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih elektabilitas tertinggi.

Survei Poltracking kali ini bertajuk 'tren elektabilitas capres-cawapres, satu putaran atau dua putaran'. Survei dilakykan pada 1-7 Januari 2024.

Survei melibatkan 1.220 responden yang sudah berusia 17 tahun serta memiliki hak memilih. Survei dilakukan dengan menggunakan multistage random sampling. Margin of eror 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Hasilnya:

  • Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 46,7 persen
  • Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau AMIN 26,9 persen
  • Ganjar Pranowo-Mahfud MD 20,6 persen
  • Tidak jawab 5,8 persen

"Sementara paslon Anies-Muhaimin mulai mengalami kenaikan. Yang menarik adalah tren Ganjar-Mahfud yang turun signifikan," kata Direktur Eksekutif Poltracking, Hanta Yuda, Jumat, 19 Januari 2024.

Baca juga
Survei Indikator Politik: PDIP 20%, Gerindra 18,1%, PKS 6,2%, Demokrat 4,6%

Poltracking juga melakukan survei elektabilitas personal capres tanpa cawapres. Hasilnya, Prabowo mengungguli Anies dan Ganjar.

  • Prabowo Subianto 46,9 persen
  • Anies Baswedan 26,7 persen
  • Ganjar Pranowo 20,2 persen
  • Tidak menjawab 6,2 persen.

Artikel lainnya: Viral Belatung di Mie Gacoan Cabang Cirebon, Manajemen Buka Suara

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait