Piala Uber 2024: Indonesia Menang Telak 5-0 Atas Uganda

  • Arry
  • 29 Apr 2024 21:59
Tim Uber Cup 2024 Indonesia(pbsi/pbsi.id)

Tim Uber Indonesia meraih kemenangan kedua dalam Uber Cup 2024. Apriyani Rahayu cs menang atas Uganda dengan skor 5-0.

Rangkaian Thomas-Uber Cup 2024 digelar di Hi-Tech Zone Sports Centre, Changdu, China, Senin, 29 April 2024. Indonesia menurunkan sejumlah pemain lapis kedua dalam pertandingan ini.

Pada partai pertama, Indonesia menurunkan tunggal Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ester dengan mudah menang atas Husina Kobugabe dua gim langsung, 21-5, 21-6.

Di partai kedua, tim Uber Indonesia menurunkan Komang Ayu Cahya Dewi. Komang sukses menyumbangkan poin usai mengalahkan Gladys Mbabazi dengan skor 21-6, 21-13.

Tunggal Ruzana Ruzana memastikan kemenangan Merah Putih usai meraih kemenangan pada partai ketiga. Ruzana menang atas Tracy Naluwooza dengan skor 21-10, 21-12.

Baca juga
Piala Uber 2024: Indonesia Cukur Hong Kong 5-0

Ganda putri nomor satu Indonesia, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti yang turun pada partai keempat sukses menambah keunggulan menjadi 4-0. Apri-Siti fadia menang dua gim langsung atas Husina Kobugabe-Gladys Mbabazi 21-9, 21-11.

Pada partai terakhir, pasangan Lanny Tria Mayasari-Rachel Allessya Rose sukses mengalahkan ganda Uganda Fadilah Shamika Mohamed Rafi-Tracy Naluwooza dengan skor 21-6, 21-8.

Pada pertandingan pertama, Indonesia menang atas Hong Kong dengan skor 5-0. Pada pertandingan terakhir, Indonesia akan menghadapi tim kuat Jepang.


Hasil lengkap penyisihan Grup C Piala Uber 2024 Indonesia vs Uganda:

  • Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Husina Kobugabe 21-5, 21-6
  • Komang Ayu Cahya Dewi vs Gladys Mbabazi 21-6, 21-13
  • Ruzana Ruzana vs Tracy Naluwooza 21-10, 21-12
  • Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Husina Kobugabe-Gladys Mbabazi 21-9, 21-11
  • Lanny Tria Mayasari-Rachel Allessya Rose vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi-Tracy Naluwooza 21-6, 21-8

Artikel lainnya: Emak-emak Pengemis Viral, Rosmini Baru Mau Pergi Jika Dikasih Rp1 Juta

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait