Newscast.id - Real Madrid akan menjamu Levante dalam lanjutan LaLiga Spanyol. Simak jadwal dan link live streaming di sini.
Duel Real Madrid vs Levante digelar di Estadio Santiago Bernabeu, Madrid, Sabtu, 17 Januari 2026. Kick off pukul 20.00 WIB.
Real Madrid kini berada di peringkat dua klasemen dengan mengoleksi 45 poin. Sementara Levante di posisi 19 dengan nilai 14.
Performa Real Madrid tengah terpuruk. Los Blancos baru saja kehilangan dua gelar dalam pekan ini, yakni Super Cup dan Copa del Rey. Hal ini juga memicu pemecatan terhadap pelatih Xabi Alonso. Meski demikian, di liga, Los Blancos mencatatkan tiga kemenangan beruntun dalam tiga laga terakhir.
Sementara itu, Levante yang berada di zona degradasi baru saja mencatatkan tiga laga tanpa kalah. Satu kali menang dan dua kali imbang.
Real Madrid dan Levante telah 31 kali bertemu. Hasilnya, Los Blancos mendominasi dengan 21 kemenangan berbanding 6 kemenangan Levante. Dalam pertamuan terakhir, Madrid menang telak 4-1.
Real Madrid vs Levante
Estadio Santiago Bernabeu, Madrid
Sabtu, 17 Januari 2026
Kick off pukul 20.00 WIB
Siaran langsung: -
Link live streaming Real Madrid vs Levante:
- Via Vidio.com
- Via VisionPlus
- Via BeinSports
Artikel lainnya: Pesawat ATR milik Indonesia Air Transport hilang kontak di Maros Sulsel
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News