Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia vs Zambia Gratis!

  • Arry
  • 4 November 2025 22:28
Timnas U-17 Indonesia(kita garuda/kitagaruda.id)

Newscast.id - Timnas U-17 Indonesia tengah berlaga di Piala Dunia U-17 2025. Lawan pertama yang akan dihadapi adalah Timnas U-17 Zambia. Laga ini dapat disaksikan melalui streaming secara gratis. Ini caranya.

Duel Timnas U-17 Indonesia vs Zambia U-17 di fase Grup H Piala Dunia U-17 2025 digelar di Lapangan 7 Aspire Zone, Al Rayyan, Qatar, Selasa, 4 November 2025. Kick off pukul 22.45 WIB.

Pertandingan ini dapat disaksikan secara gratis melalui laman FIFA+. Hal ini lantaran belum ada stasiun TV maupun platform lokal yang menjadi pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2025.

Baca juga
Link Nonton Live Streaming Piala Dunia U-17 2025: Timnas U-17 Indonesia vs Zambia

Penggemar sepak bola dapat mengakses tayangan secara gratis dengan cara berikut.

  1. Buka laman FIFA+ atau plus.fifa.com menggunakan Browser di perangkat Anda.
  2. Login menggunakan akun yang Anda miliki. Jika belum memiliki akun FIFA+, Anda dapat mendaftar menggunakan email aktif secara gratis.
  3. Setelah login, masuk ke halaman “Beranda”, pada menu “Live Schedule” akan muncul daftar pertandingan yang sedang berlangsung dan akan tayang.
  4. Pilih pertandingan “Piala Dunia U17 2025” yang ingin ditonton. Apabila tidak muncul pertandingan yang Anda inginkan, klik “See More”. Akan muncul kategori pertandingan dan kompetisi yang ditayangkan di FIFA+. Tonton pertandingan Piala Dunia U17 2025 sesuai dengan jadwal.
  5. Link live streaming Timnas U-17 Indonesia vs Zambia bisa diklik langsung di tautan ini

Catatan: Kebijakan live streaming Piala Dunia U17 2025 gratis di FIFA+ ini dapat berubah sewaktu-waktu. Terutama jika ada stasiun TV atau platform digital Indonesia membeli hak siar.  

Artikel lainnya: Musisi Onad Tak Ditahan tapi Direhabilitasi 3 Bulan, Polisi: Murni Pemakai

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan