Pria Asal Sumut Kaget Ikan Arowana Rp15 Juta Digoreng Anaknya

  • Arry
  • 13 Jan 2023 16:43
Ilustrasi ikan arowana(ist/unsplash)

Seorang pria asal Kota Tanjungbalai, Nizam Nababan, harus rela kehilangan ikan arowana super red short miliknya. Ikan berharga Rp15 juta itu diambil dan kemudian dimasak oleh anaknya sendiri.

Kisah ikan arowana seharga Rp15 juta ini viral usai Nizam menguggah peristiwa tersebut di akun Facebok miliknya. Namun, di unggahan itu dia hanya mengaku ikan tersebut seharga Rp5 juta.

"5 Juta Kelen Bagi rata ya Boruku Hasian... Mulai dari Kelen Tangkap Sampe Kelen Goreng Ikan Arowana Super Red Abi ya Boru," tulisnya dalam postingan Facebook yang dikutip Jumat, 13 Januari 2023.

Nizam mengaku kejadian itu bermula saat dia sedang memasang gypsum di rumahnya. Saat turun, dia mendapati akuarium yang berisi ikan arowana tersebut kosong.

Baca juga
Mengerikan, Lintah Sebesar Jempol Ini Hidup di Hidung Pria Asal Bogor

"Saya lagi diatas, masang gypsum. Pas turun kebawa, melihat akuarium kok kosong. Saya bilang juga ke istri, ikan arwana saya lompat dan tidak diketahui melompat kemana," kata Nizam dikutip dari Tribunnews.

Saat mencari keberadaan ikan tersebut, Nizam melihat kedua anaknya yang masih duduk di tingkat sekolah dasar membawa sebuah piring berisi seekor ikan arowana.

"Sempat mau marah, tapi mikir. Karena mereka kemarin pas ikan mati yang dahulu dibakar, mereka bilang kepengen makan ikan arwana lagi. Jadi mungkin dipikirnya kok nggak mati-mati ini ikan abinya, mungkin itulah ditanggok (ditangkap menggunakan jaring) mereka," katanya.

Nizam mengaku kepada anak dan istrinya ikan tersebut seharga Rp5 juta. Hal ini agar keluarganya tidak merasa bersalah telah menggoreng ikan tersebut.

"Padahal, ada dua ikan lainnya yang terlihat di situ, tapi kenapa ga itu yang diambil mereka. Mungkin maksud mereka baik, karena yang kecil aja," ujarnya.

"Tapi malah yang kecil inilah yang mahal. Ditambah lagi gaada cacatnya. Itu seharga Rp 15 Juta ," kata Nizam.

Ini kali kedua Nizam memasak ikan arowana super red miliknya. Saat yang pertama, ikan tersebut dimasak lantaran telah mati dan kemudian diputuskan untuk digoreng.

Baca juga: Ternyata Begini Cara Limbah Toilet Pesawat Dibuang, ke Laut?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait