Bangunan Alfamart di Banjar Ambruk Tewaskan 3 Orang, Begini Kronologinya

  • Arry
  • 19 Apr 2022 09:43
Bangunan Alfamart di Banjar ambruk(ist/ist)

Sebuah bangunan minimarket Alfamart di Jalan Ahmad Yani Km 14, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, ambruk pada Senin, 18 April 2022. Ada tiga korban tewas akbat tertimpa reruntuhan.

Kepala Bidang Humas Polda Kalsel, Kombes Pol Mochamad Rifa'i, mengatakan sejauh ini ada tiga korban tewas yang tertimpa bangunan Alfamart langsung dibawa ke rumah duka.

"Korban selamat yang berhasil dievakuasi ada delapan orang, semuanya dirawat di beberapa rumah sakit," kata dia.

Rifa'i menjelaskan, hingga pukul 23.00 Wita, petugas terus melakukan pencarian kepada korban yang diduga masih terjebak di reruntuhan. Diduga ada lima orang yang masih belum ditemukan berdasarkan laporan masyarakat.

"Ini perkiraan sementara, semoga tidak lebih," ujarnya.

Rifa'i menyatakan, pencarian akan terus dilakukan dengan harapan korban yang masih terjebak dalam reruntuhan bisa segera diselamatkan.

"Kami mohon doa, semuanya masih bekerja. Untuk penyebab ambruknya bangunan nanti dilakukan pendalaman," katanya.

Berdasarkan keterangan saksi mata, bangunan Alfamart runtuh hanya dalam waktu hitungan detik saja. Bangunan itu mengalami keretakan selama sepuluh detik sebleum akhirnya ambruk.

Berdasarkan saksi menyatakan ada tiga karyawan dan bebeerapa pengunjung sedang berada di dalam Alfamart sebelum ambruk. Diduga ada 11 orang yang terjebak dalam reruntuhan Alfamart tersebut.

Corporate Affairs Director Alfamart, Solihin, menyampaikan duka cita atas kejadian tersebut. Dia mengatakan akan terus melakukan evakuasi terhadap korban.

Solihin juga menegaskan, Alfamart meannggung biaya obat dan santunan untuk seluruh korban. "Alfamart akan menanggung pengobatan dan santunan para korban," kata Solihin dalam keterangan video, Senin.

 

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait