Jadwal Lengkap Contra Flow, One Way, Ganjil Genap Arus Mudik dan Balik Lebaran 2023

  • Arry
  • 6 Apr 2023 11:13
Rekayasa Lalu lintas arus balik mudik Lebaran One Way dari Tol Semarang(@tmcpoldametro/twitter)

Pemerintah akan melaksanakan rekayasa lalu lintas selama arus mudik dan arus balik mudik Lebaran 2023. Rekayasa lalu lintas dalam bentuk contra flow, one way, hingga ganjil genap alias gage.

Kebijakan itu tertuang dalam keputusan bersama Ditjen Hubdat Kemenhub, Korlantas Polri, dan Ditjen Bina Marga. Aturan itu diteken pada Rabu, 5 April 2023.

“Melalui Keputusan Bersama Nomor: KP-DRJD 2616 Tahun 2023, SKB/48/IV/2023, 05/PKS/Db/2023 Tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2023/1444 Hijriah, telah ditetapkan pemberlakuan sistem satu arah, sistem contra flow, dan sistem ganjil genap berlaku secara serentak pada arus mudik dan juga pada 2 periode arus balik,” jelas Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno dalam keterangannya dikutip Kamis, 6 April 2023.

Berdasarkan aturan tersebut, berikut jadwal dan lokasi contra flow, one way, hingga ganjil genap saat arus mudik dan balik Lebaran 2023:

Arus Mudik

One Way

Dari KM 72 (Cikampek) hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung)

18 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
19 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
20 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
21 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)

Contra Flow

Dari KM 47 Karawang Barat hingga KM 72 Cikampek

  • 18 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 19 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 20 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 21 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)

Ganjil Genap

Dari KM 47 Karawang Barat hingga KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung

  • 18 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 19 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 20 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 21 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)

Baca juga
Ini Tarif Tol Jakarta-Cirebon, Jakarta-Surabaya, Jakarta-Yogyakarta Via Trans Jawa


Arus Balik

One Way I

Dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) hingga KM 72 (Cikampek)

  • 24 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 25-26 April 2023 (08.00 WIB - 08.00 WIB)

One Way II

Dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) hingga KM 72 (Cikampek)

  • 29 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 30 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 1-2 Mei 2023 (08.00 WIB - 08.00 WIB)

Contra Flow I

Dari KM 72 Cikampek hingga KM 47 Karawang Barat

  • 24 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 25-26 April 2023 (08.00 - 08.00 WIB)

Contra Flow II

Dari KM 72 Cikampek hingga KM 47 Karawang Barat

  • 29 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 30 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 1-2 Mei 2023 (08.00 WIB - 08.00 WIB)

Ganjil Genap I

Dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung hingga KM 47 Karawang Barat

  • 24 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 25-26 April 2023 (08.00 WIB - 08.00 WIB)

Ganjil Genap II

Dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung hingga KM 47 Karawang Barat

  • 29 April 2023 (14.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 30 April 2023 (08.00 WIB - 24.00 WIB)
  • 1-2 Mei 2023 (08.00 WIB - 08.00 WIB)

Aturan ganjil genap ini berlaku untuk kendaraan jenis mobil penumpang, bus, dan angkutan barang. Aturan ini tidak berlaku untuk kendaraan pimpinan lembaga negara, tamu negara, kendaraan dinas nopol berwara merah atau TNI-Polri, angkutan umum dengan nopol berwarna kuning, mobil listrik, kendaraan bertanda khusus yang membawa disabilitas, ambulans dan damkar.

Artikel lainnya: Resep Aneka Gorengan Untuk Takjil Buka Puasa: Pisang Goreng Hingga Tempe Mendoan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait