Hasil MotoGP Jepang: Jack Miller Juara, Marquez Keempat, Suzuki Kebakaran

  • Arry
  • 25 Sep 2022 22:02
Pembalap Ducati Lenovo Jack Miller juara MotoGP Jepang(motogp/motogp.com)

Hasil MotoGP Jepang 2022 menempatkan Jack Miller sebagai pembalap tercepat masuk finis di Sirkuit Twin Ring Motegi, Ahad, 25 September 2022.

Marc Marquez dari Repsol Honda menjadi pembalap terdepan yang memulai start. Kemudian berturut-turut diikuti pembalap Pramac Racing Johann Zarco dan Brad Binder dari Red Bull KTM.

Saat start dimulai, Marquez langsung melorot ke posisi tiga di lap pertama. Pembalap Spanyol itu disalip Brad Binder dan Jorge Martin.

Pada lap keempat, Jack Miller mulai menyeruak ke posisi terdepan. Pembalap Ducati Lenovo Team itu menyalip Martin.

Aksi Marc Marquez di MotoGP Jepang

Drama MotoGP Jepang terjadi di lap ke-13. Motor pembalap Suzuki, Takuya Tsuda terbakar dan mengharuskannya berhenti membalap.

Pada empat lap terakhir, terjadi pertarungan sengit antara Fabio Quartararo dan Fransesco Bagnaia memperebutkan posisi delapan. Sementara Jack Miller makin melaju dengan nyaman di urutan pertama.

Nahas bagi Peco Bagnaia. Saat balapan tersisa beberapa tikungan lagi, dia terjatuh saat berupaya menyalip Quartararo.

Miller pun akhirnya melaju paling cepat di Motegi. Dia berhasil mengasapi Brad Binder dan Jorge Martin.

Hasil MotoGP Jepang 2022

1. J. MILLER 42 menit 29,174 detik
2. B. BINDER +3.409
3. J. MARTIN +4.136
4. M. MARQUEZ +7.784
5. M. OLIVEIRA +8.185
6. L. MARINI +8.348
7. M. VINALES +9.879
8. F. QUARTARARO +10.193
9. E. BASTIANINI +10.318
10. M. BEZZECCHI +16.419

 

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait