Aksi Nekat Pramugari Emirates Berdiri di Atas Burj Khalifa

  • Arry
  • 11 Agt 2021 07:10
Aksi pramugari Emirates Berdiri di atas Burj Khalifa(emirates/instagram)

Seorang pramugari maskapai penerbangan Emirates melakukan aksi menegangkan. Dia berdiri di puncak gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa.

Aksi pramugari itu diunggah maskapai Emirates di Instagramnya. Dalam unggahan itu, terlihat pramugari itu berdiri dengan sebuah papan berwarna putih yang berisi sebuah pesan terkait dibukanya kembali jalur penerbangan dari Uni Emirat Arab ke Inggris.

"Perubahan status UEA ke daftar kuning Inggris membuat kami merasa di puncak dunia," bunyi pesan yang dibawa pramugari tersebut.

Setelah pesan itu disampaikan, kamera lalu menjauh ke atas dan memperlihatkan posisi sang pramugari yang berdiri di atas Burj Khalifa.

Banyak netizen yang dibuat takjub dengan aksi pramugari tersebut. Tetapi, tidak sedikit pula yang meragukan keaslian video milik Emirates ini.

Lewat unggahannya Instagramnya yang lain, Emirates memperlihatkan proses pembuatan video viral tersebut. Terlihat sang pramugari berlatih terlebih dahulu sebelum benar-benar berada di atas Burj Khalifa.

Fakta juga tersibak bahwa sang pramugari yang melakukan aksi menakjubkan itu adalah Nicole Smith-Ludvik, seorang penerjun payung dan stuntwoman.

Lewat Instagramnya, ia membagikan kesan bisa terlibat dalam video promosi Emirates tersebut.

"Ini, tanpa diragukan lagi, salah satu aksi paling menakjubkan dan menarik yang pernah saya lakukan. Seruan besar kepada Emirates Airlines untuk ide pemasaran kreatif Anda! Sangat menyenangkan menjadi bagian dari tim!," tulis Nicole.

Menyadur Khaleej Times, Rabu 11 Agustus 2021, Emirates mengkonfirmasi jika iklan tersebut nyata dan dibuat dari gedung setinggi 828 meter tersebut.

Emirates Airlines mengklaim jika iklan tersebut merupakan hasil dari perencanaan, pelatihan, pengujian, dan protokol keamanan yang ketat.

Di puncak gedung, pramugari itu hanya memiliki ruang tidak lebih dari 1,2 meter, namun ia harus berdiri di atas ketinggian 828 meter saat melakukan aksinya.

"Pemanggilan casting dilakukan kepada tim awak kabin Emirates sendiri dan ada beberapa kandidat yang bersedia dan mampu. Instruktur skydiving profesional ditugaskan untuk memastikan tingkat keselamatan tertinggi," jelas maskapai itu.

Sepanjang pembuatan film dan dalam persiapan syuting, keselamatan tetap menjadi prioritas utama.

"Sebuah tiang khusus dibangun di bagian atas gedung untuk berdiri. Pemeran akan diikat ke tiang serta dua titik lain di puncak gedung yang tersembunyi." sambungnya. Sistem tali tersebut membuat sang pramugari terlihat berdiri tegak.

Tim memulai pendakian ke puncak gedung sebelum matahari terbit. Pendakian memakan waktu 1 jam 15 menit dari lantai 160 Burj Khalifa.

Khaleej Times mengklaim jika iklan tersebut adalah salah satu iklan tertinggi yang pernah dibuat di Uni Emirates Arab.

Aksi Nekat Pramugari Emirates Berdiri di atas Burj Khalifa (Instagram @emirates)

Presiden Emirates Airlines Sir Tim Clark mengungkapkan jika iklan tersebut merupakan perwujudan dari layanan yang diberikan kepada penumpang.

"Ketenangan dan kepercayaan awak kabin yang Anda lihat di iklan adalah perwujudan dari tim garis depan kami, melayani dan memastikan keselamatan pelanggan,"

"Kami bangga berada di antara segelintir orang istimewa yang diizinkan membuat film di puncak Burj Khalifa oleh Emirr," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait