Mengenal 3 Kode Restoran Sederhana, Mana yang Asli?

  • Arry
  • 10 Des 2022 14:45
Restoran Sederhana SA(ist/ist)

Restoran Sederhana merupakan salah satu tempat makan masakan Padang yang wajib didatangi. Namun apakah anda sadar jika ada kode yang tercantum di logo Restoran Sederhana.

Kode-kode itu yakni SA, SB, dan SC. Kode-kode itu memiliki makna tersembunyi yang berhubungan dengan Restoran Sederhana di lokasi tersebut.

Hebohnya makna kode di Restoran Sederhana ini ramai diperbincangkan netizen.

Untuk diketahui, Restoran Sederhana sudah berdiri sejak 1973. Rumah makan ini pertama kali berdiri di Minangkabau, di atas rumah Gadang.

Restoran Sederhana didirikan oleh H Bustaman. Pria kelahiran 1955 itu mendirikan restoran setelah menjalani kisah hidup yang naik turun. Bakan dia sempat berseteru dengan tantenya di awal pendirian rumah makan khas masakan Padang.

Baca juga
Makan Nasi Padang Lebih Nikmat Pakai Tangan Atau Sendok? Ini Jawabannya

Rumah makan yang pertama dikelola bersama keluarga akhirnya dikuasai tantenya. Bustaman kemudian merintis rumah makan baru yang lokasinya tepat di seberang lapak milik tantenya.

Rumah makan milik Bustaman kemudian berkembang pesat. Sedangkan milik tantenya tidak berkembang. Bustaman menamakan restorannya dengan nama Sederhana. Nama itu dipilih oleh istrinya, dengan alasan nama tersebut mudah diingat.

Kini Restoran Padang Sederhana itu memiliki kode SA. Restoran Sederhana berode SA ini berkembang pesat dan memiliki banyak cabang.

Baca juga
5 Kreasi Ayam Pop Khas Padang, Nikmat dan Bikin Lidah Bergoyang

Kode SA di Restoran Sederhana memiliki arti restoran tersebut dibangun dengan resep murni dari keluarga dan diurus keluarga pemilik.

Kemudian Restoran Sederhana berkembang. Dan muncul dengan kode SB. Arti kode SB ini ternyata Restoran Sederhana tersebut merupakan franchise. Meski demikian, untuk urusan rasa, sama saja dengan yang memiliki kode SA. Sebab, resepnya masih sama dengan milik dari Pak Bustaman.

Tak hanya itu, ternyata ada pula Restoran Sederhana SC. Kode ini memiliki arti restoran tersebut dikelola tanpa ada campur tangan keluarga. Dengan kata lain, Restoran Sederhana tersebut bukan murni bisnis keluarga pemilik merek Sederhana.

Dari tiga kode Restoran Sederhana ini, mana yang sering kalian datangi?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait