Kecelakaan Maut di Kemayoran, Mobil Tabrak Pemotor Bonceng 3, 3 Orang Tewas

  • Arry
  • 9 Okt 2023 10:35
Kecelakaan motor(@sofiraja/pixabay.com)

Kecelakaan melibatkan mobil dan motor terjadi di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, jakarta Pusat. Pengemudi dan dua penumpang motor tewas akibat kecelakaan tersebut.

Kasat Lantas Jakarta Pusat Kompol Gomos Simamora menjelaskan, kecelakaan terjadi pada Minggu, 8 Oktober 2023 sekitar pukul 23.30 WIB. Saat itu sebuah mobil Kijang Innova yang dikemudikan AKC, 25 tahun, tengah melntas di jalur cepat.

"Mobil Innova dikemudikan AKC berjalan di jalur cepat dari arah selatan ke utara di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran," kata Gomos, dalam keterangannya, Senin, 9 Oktober 2023.

Saat melintas di kolong Jalan Layang HBR Motik, mobil menabrak motor yang dikemudikan laki-laku inisial NAN. Pengemudi diketahui tengah membonceng dua penumpang perempuan.

Akibatnya, pengendara motor dan dua penumpangnya terjatuh. Mereka kemudian meninggal dunia usai dibawa ke RSCM.

"Seorang pengendara motor NAN mengalami luka pada bagian kepala dibawa ke rumah sakit, meninggal di RSCM," katanya.

"Pembonceng kendaraan motor Saudari M (45) dan Saudari PH (23) mengalami luka di kepala dibawa ke rumah sakit, meninggal di RSCM," tuturnya.

Gomos menjelaskan, saat ini polisimasih menyelidiki tabrakan maut tersebut.

Artikel lainnya: Daftar 10 Makanan Indonesia Rating Terburuk 2023 Versi Taste Atlas

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait