Gempa 5,6 Magnitudo Guncang Nepal Hingga India, 128 Orang Tewas

  • Arry
  • 4 Nov 2023 11:06
Ilustrasi gempa(ist/ist)

Gempa berkekuatan 5,6 Magnitudo mengguncang wilayah barat Jajarkot, Nepal, Sabtu, 4 November 2023. Guncangan gempa ini terasa hingga India. Laporan sementara, sebanyak 128 orang tewas.

Melansir Reuters, Pusat Seismologi Nasional Nepal melaporkan, gempa 5,6 Magnitudo ini terjadi pada pukul 23.47 waktu setempat. Gempa berpusat di 500 kilometer di sebelah barat Ibu Kota Kathmandu.

Harish Chandra Sharma, pejabat setempat, menjelaskan, hingga kini pihaknya belum dapat menjalin kontak dengan kawasan pusat gempa yakni di sebuah distrik kecil yang dihuni 190 ribu jiwa di perbukitan terpencil.

"Tim penyelamat dan pencarian masih mencoba membersihkan jalan-jalan yang tertutup jalanan yang longsor akibat gempa untuk bisa mencapai daerah yang terdampak," ungkap pejabat kepolisian Jajarkot, Namaraj Bhattarai, Sabtu, 4 November 2023.

Perdana Menteri Pushpa Kamal Dahal menyatakan duka mendalam atas tragedi ini. Dia meminta badankeamanan segara melakukan operasi penyelamatan dan bantuan kepada warga yang terdampak.

"Kami sedang mengumpulkan rinciannya, namun karena cuacanya yang dingin dan gelap malam jadi sulit mendapatkan informasi dari daerah terpencil," ungkap salah satu pejabat distrik Jajarkot, Suresh Sunar.

Artikel lainnya: Akui Sewakan Rumah Rp650 Juta di Kertanegara, Alex Tirta: Firli Bahuri Sahabat Saya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait