Hujan Deras: 4 RT dan 2 Ruas Jalan di Jakarta banjir Hingga 45 Cm

  • Arry
  • 27 Jan 2024 13:55
Ilustrasi banjir(ist/pixabay.com)

Hujan deras mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu, 27 Januari 2024 pagi hingga siang. Dampaknya, sejumlah kawasan kini digenangi banjir.

Berdasarkan data BPBD DKI Jakarta, per pukul 12.00 WIB, ada 4 RT dan 2 ruas jalan yang tergenang banjir. Ketinggian air beragam hingga mencapai 45 cm.

"BPBD mencatat saat ini terdapat genangan di 2 ruas jalan dan 4 RT atau 0,013% dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," tulis keterangan BPBD DKI.

Berikut titik lokasi yang tergenang banjir:

Jakarta Barat

  1. Kelurahan Rawa Buaya
    Jumlah: 2 RT
    Ketinggian: 30 cm
    Penyebab: Curah hujan tinggi
  2. Kelurahan Sukabumi Selatan
    Jumlah: 2 RT
    Ketinggian: 45 cm
    Penyebab: Curah hujan tinggi

Jalan tergenang:

  1. Jalan Srengseng Raya (Depan Kelurahan Srengseng), Kelurahan Srengseng, Jakarta Barat
    Ketinggian: 15 cm
  2. Jalan Manyar RT 001, RW 011, Kelurahan Tegal Alur, Jakarta Barat
    Ketinggian: 10 cm

BPBD memastikan terus memantau ketinggian air. Selain itu, BPBD juga melakukan proses percepatan penyusutan banjir yang menggenangi sejumlah wilayah di Jakarta.

Artikel lainnya: Hasil Piala FA: Chelsea Harus Tanding Ulang, Man City Akhirnya Tebas Hotspur

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait