Newscast.id - Fenomena supermoon emas atau Golden Supermoon atau disebut juga sebagai Beaver Moon akan terjadi pada Rabu, 5 November 2025. Simak waktu hingga cara melihat purnama perige.
Fenomena supermoon emas ini menjadi yang paling besar dan langka di 2025. Sebab, saat itu, Bulan berada di posisi yang paling dekat dengan Bumi atau disebut juga posisi perige.
Puncak Supermoon Emas ini dapat diamati pada 5 November 2025 sekitar pukul 20.19 WIB. Saat itu, posisi Bumi dan Bulan hanya berjarak 356.980 kilometer.
Fase selanjutnya, Bulan akan berada tepat di posisi perige pada 6 November 2025 pukul 05.28 WIB. Momen ini teramati di belahan Bumi yang masih malam hari.
Pada Supermoon 6 November, Bumi dan Bulan berjarak 356.833 kilometer. Ini menjadi jarak terdekat antara Bumi dan Bulan pada 2025.
Cara Melihat Supermoon di Jakarta
Bagi penikmat fenomena astronomi di Jakarta, Supermoon Emas dapat disaksikan bersama-sama di Gedung Planetarium dan Observatorium Jakarta, Taman Ismail Marzuki.
Mengutip akun @planetariumjkt, pengamatan Supermoon Emas akan akan dilakukan pada Rabu, 5 November pukul 17.00-21.00 WIB.
Pendaftaran untuk menyaksikan Supermoon Emas dibuka pada hari ini, 4 November pukul 19.00 WIB. Nobar ini gratis dan dibuka untuk umum. Untuk pendaftaran, dapat membuka laman linktr.ee/planetariumjkt.
Artikel lainnya: Soal Utang Kereta Cepat Whoosh, Prabowo: Saya Tanggung Jawab Semuanya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News