Lula Lahfah meninggal, Polisi: tak ada kekerasan, ditemukan obat-obatan, surat dokter
- Arry
- 24 Januari 2026 21:32
Newscast.id - Polisi telah melakukan olah TKP dan memeriksa jenazah selebgram Lula Lahfah di lantai 25 apartemen di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan. Hasilnya?
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Iskandarsyah, memastikan tidak ditemukan tindakan kriminal pada Lula Lahfah. Polisi juga menemukan luka fisik di tubuh selebgram itu.
"Tidak ada tanda kekerasan (pada jenazah Lula)," ujar Iskandarsyah saat dikonfirmasi, Sabtu, 24 Januari 2026.
Dari proses identifikasi, Lula ditemukan di kamar apartemennya dalam posisi telentang di kasur.Dugaan awal, Lula meninggal akibat sakit yang dia derita.
Baca juga
Kronologi lengkap Lula Lahfah ditemukan kondisi meninggal di apartemen
"Tidak ada tanda tanda penganiayaan, namun ditemukan obat-obatan sama surat rawat jalan dari RSPI," bunyi keterangan resmi dari polisi.
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih, menambahkan, jenazah Lula ditemukan oleh saksi yang curigaLula terkunci di kamar. Saksi mengetahui Lula kondisi sakit karena sempat berobat pada malam sebelumnya.
"Cek denyut nadi, detak jantung sudah tidak berjalan atau bergerak," katanya.
Lula kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat. Namun setiba di rumah sakit, kondisinya tidak bernapas dan mulut sudah membiru.
"Jenazah dibawa ke RS Fatmawati dan kasus ditangani Polsek Metro Kebayoran Baru," katanya.
Artikel lainnya: 6 Rekomendasi tempat makan bubur ayam di Bandung: legendaris, murah, wajib dicoba