ART ungkap sempat dengar Lula Lahfah mengerang kesakitan sebelum meninggal

  • Arry
  • 26 Jan 2026 16:37
Selebgram Lula Lahfah(@lulalahfah/instagram)

Newscast.id - Polisi mengungkapkan Lula Lahfah sempat mengerang kesakitan sebelum meninggal dunia. Hal ini diungkapkan asisten rumah tangga selebgram itu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengungkapkan, Lula Lahfah diketahui pulang ke apartemennya pada Kamis, 22 Januari malam. Setelah itu Lula langsung masuk ke kamarnya.

"Pokoknya malam (Lula) pulang, sekitar jam 10 malam masuk kamar. Tidak ada kecurigaan apa pun saat itu karena almarhumah beraktivitas seperti biasa," kata Budi kepada wartawan, Senin, 26 Januari 2026.

Menurut Budi, ART Lula, mengaku sempat mendengar suara erangan dari dalam kamar Lula beberapa jam sebelum ia dinyatakan tutup usia. Saat itu kamar Lula terkunci rapat.

Baca juga
Kronologi lengkap Lula Lahfah ditemukan kondisi meninggal di apartemen

"Terus jam 2 dini hari, ART mendengar dia kayak kesakitan. ART mendengar dari luar kamar korban, kayak kesakitan, erangan," tutur Budi.

Kecurigaan ART semakin menguat pada pagi harinya, sekitar pukul 09.00 atau 10.00 WIB. Saat itu, ART itu mencoba membangunkan Lula, namun tidak ada respons dari dalam kamar.

Karena kamar terkunci, ART tidak bisa berbuat banyak dan mulai merasa khawatir. ART itu kemudian melaporkan kondisi ini ke pihak keamanan apartemen.

"ART lapor ke sekuriti karena belum bisa ada yang memastikan. Di situ sampai siang (Lula) belum bangun juga. Sore akhirnya lapor ke sekuriti lagi minta ada keluarga atau orang dekat yang bisa menjamin kalau teknisi atau pihak apartemen mendobrak pintu kamar," ucap Budi.

Baca juga
Curahan Reza Arap usai kekasihnya, Lula Lahfah meninggal dunia: hilang logika

Sekitar pukul 17.50 WIB, pintu kamar Lula akhirnya dibuka paksa oleh teknisi. Saat dibuka, ditemukan kondisi Lula sudah tidak bernyawa.

Berdasarkan keterangan sementara dari saksi, polisi menemukan riwayat penyakit yang cukup serius pada diri korban. Hal ini dipicu dengan ditemukan sejumlah obat-obatan dan surat dokter.

"Karena kan korban almarhum itu habis operasi batu ginjal ya, tanggalnya lagi dicek ke RSPI. Habis operasi batu ginjal, sama asam lambung akut," kata Budi.

"Obat yang ditemukan di lokasi itu termasuk obat rawat jalan batu ginjal dan lain-lain. Nanti pastinya kan itu ada surat konsultasi berobat ke dokter. Itu yang lagi didalami oleh pihak Polres Jaksel dan Polsek Kebayoran Baru," tutur Budi.

"Pemeriksaan luar dokter di Rumah Sakit Fatmawati tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan," kata Budi.

Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di kamar apartemennya pada Jumat, 23 Januari. Lula dimakamkan di TPU Rawa Terate pada Sabtu, 24 Januari. 

Artikel lainnya: Viral es gabus diduga berbahan spons dijual di Jakarta, polisi beri penjelasan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait