Momen Helikopter Jokowi Robohkan Tembok Stadion Mini Senilai Rp700 Juta

  • Arry
  • 20 Jul 2023 18:34
Helikopter Super Puma yang ditumpangi Presiden Jokowi robohkan tembok di stadion mini di Kabupaten Kepahiang, Bengkulu(ist/ist)

Sebuah insiden terjadi saat kunjungan Presiden joko Widodo ke Kabupaten Kepahiang, Bengkulu. Helikopter yang dia tumpangi merobohkan tembok lapangan sepakbola mini saat hendak mendarat.

Kejadian ini terekam video yang diunggah di akun bengkulu_kitoo pada Rabu, 19 Juli 2023. Dalam video terlihat helikopter jenis Super Puma AS-223L2 hendak mendarat di lokasi.

Saat helikopter tersebut mendarat di tengah lapangan bola, terlihat tembok yang mengelilingi stadion mini tersebut roboh terkena embusan angin heli tersebut.

Untuk diketahui, keberadaan Jokowi di Bengkulu untuk sejumlah agenda. Seperti meresmikan Jalan Tol Bengkulu-Taba Penannjung.

Helikopter Jokowi robohkan tembok Rp700 juta di stadion mini Kabupaten Kepahiang, Bengkulu

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepahiang, Teddy Adeba, buka suara soal insiden robohnya tembok stadion mini tersebut. Padahal, lapangan tersebut rencananya akan dihibahkan dari Pemprov Bengkulu ke Pemkab Kepahiang.

"Kami sangat menyayangkan kejadian ini. Stadion sepak bola mini tersebut merupakan sarana olahraga yang baru saja dibangun tahun lalu dengan anggaran mencapai Rp 700 juta dari APBD Provinsi Bengkulu. Namun, belum sempat dihibahkan, sudah mengalami kerusakan akibat insiden ini," kata Teddy, Kamis, 20 Juli 2023.

    Helikopter Super Puma yang ditumpangi Presiden Jokowi robohkan tembok di stadion mini di Kabupaten Kepahiang, Bengkulu

"Kami menyayangkan insiden tersebut dan semoga ada tindakan dari pemerintah Provinsi Bengkulu sebelum dihibahkan ke Pemerintah Kabupaten Kepahiang," ujarnya.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu, Ika Joni Ikhwan, menambahkan, akan mengambil tindakan untuk segera memperbaiki kerusakan yang terjadi.

"Stadion ini sangat berarti bagi anak-anak kami. Kami akan berupaya untuk segera memperbaiki temboknya agar anak-anak kami bisa bermain sepak bola kembali dengan aman dan nyaman," ujar Joni

Joni menjelaskan, Pemprov Bengkulu meminta bantuan pihak berwenang untuk menginvestigasi penyebab robohnya tembok Rp700 juta itu.

"Kami akan meminta pihak berwenang untuk melakukan investigasi dan diharapkan stadion sepak bola mini di Kepahiang bisa segera pulih dan kembali menjadi tempat bermain dan berlatih bagi para pecinta sepak bola di wilayah tersebut," kata Joni.

Artikel lainnya: Selebgram Jovi Adhiguna Makan Kerupuk Babi, Bakso Afung Hancurkan Peralatan Makan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait