Toulon Cup 2022: Timnas U-19 Indonesia Bungkam Ghana 1-0

  • Arry
  • 2 Jun 2022 22:19
Timnas U-19 Indonesia(@pssi/twitter)

Timnas U-19 Indonesia meraih kemenangan perdana di ajang Toulon Cup 2022. Dalam laga kedua penyisihan Grup B, Garuda Muda menang 1-0 atas Ghana.

Duel Ghana vs Indonsia digelar di Stade Jules-Ladoumegue, Vitrolles, Prancis, Kamis, 2 Juni 2022. Indonesia dan Ghana menuai kekalahan di pertandingan perdana penyisihan grup.

Pertandingan berlangsung alot di babak pertama. Kedua tim sama-sama gagal memanfaatkan peluang yang ada. Babak pertama Ghana vs Indonesia berakhir imbang 0-0.

Di babak kedua, Indonesia mulai tampil menyerang. Hasilnya, Raka Cahyana sukses menjebol gawang Ghana dan membawa Indonesia unggul 1-0.

Baca juga
Indonesia Hanya Bermain Tanpa Gol Lawan Bangladesh, Shin Tae Yong Minta Maaf

Gol ini berawal saat Hokky Caraka melepaskan umpan silang dari sisi kanan. Kiper Ghana gagal menangkap dengan sempurna bola tersebut dan terlepas. Bola liar di depan gawang langsung dimanfaatkan Raka.

Usai unggul satu gol, Indonesia justru mendapat tekanan dari Ghana. Tercatat Ghana memiliki 25 tembakan, sedangkan Indonesia hanya enam.

Kemenangan ini membawa Indonesia untuk sementara berada di peringkat tiga klasemen Grup B Toulon Cup 2022. Ronaldo Kwateh cs mengoleksi tiga poin dari dua pertandingan.

Pada pertandingan pertama Timnas U-19 Indonesia kalah 0-1 melawan Venezuela. Dan di pertandingan ketiga, mereka akan melawan Meksiko pada Minggu, 5 Juni 2022.

Susunan Pemain

Indonesia U-19: Cahya Supriadi; Raka Cahyana, Ahmad Rusadi, Muhammad Ferrari, Edgard Amping; Dimas Pamungkas, Arkhan Fikri, Razzaa Fachrezi; Alfriyanto Nico, Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh

Ghana U-20: Vincent Anane; Alex Opoku, Boahen Gogoe, Aaron Essel, Eugene Amankwah, Opoku Sarfo, Amankwa Baafi, Abass Salifu, Razak Abdallah, Mustapha Yakubu, Isaac Mensah

 

Artikel lainnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait