Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Filipina vs Indonesia: Waktunya Bangkit

  • Arry
  • 19 Nov 2023 14:21
Latihan Timnas Indonesia(pssi/pssi.org)

Timnas Indonesia akan menjalani laga kedua kualifikasi Piala Dunia 2026. Lawan kedua yang akan dihadapi Asnawi Mangkualam Cs adalah timnas Filipina.

Timnas Indonesia akan kembali menjalani laga tandang di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada laga pertama, Skuat Garuda dipermak 1-5 saat menghadapi Timnas Irak.

Kini Pelatih Shin Tae Yong akan mempersiapkan anak asuhnya lebih baik lagi. Terutama persoalan fisiknya.

“Memang setelah pertandingan melawan Irak, kita pindah ke Filipina, seharian di jalan, jadi kondisi pemain letih dan lelah, tapi saya akan mempersiapkan tim dengan baik,” kata Shin Tae Yong dikutp dari laman PSSI, Minggu, 19 November 2023.

“Jadi yang namanya sepak bola, bisa menang dan juga kalah, tetapi memang banyak faktor yang menyusahkan kita, mulai dari waktu, jet lag, dan lain-lain," ujarnya.

Baca juga
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Kalah Telak 1-5 Kontra Irak

"Untuk itu saya mengingatkan kembali kepada para pemain, agar tidak melakukan kesalahan-kesalahan yang dilakukan seperti mulai dari gol pertama ke gol ketiga,” kata juru taktik dari Korea Selatan itu.

“Kita kemasukan gol, jadi pemain pun paham, dan mengerti apa yang harus mereka lakukan sebelum melawan Filipina, jadi saya pun juga akan mempersiapkan pertandingan lebih baik, pastinya. Tentunya masyarakat bola Indonesia menantikan pertandingan berikutnya,” tegasnya.

Shin pun menyoroti soal rumput di Stadion Rizal Memorial, tempat pertandingan akan digelar. Sebab, stadion tersebut memiliki rumput sintetis.

“Seperti apa yang dilihat, rumputnya (Stadion Rizal Memorial) bukan asli, tetapi sintetis. Jadi kita fokus latihan pemulihan dan sekaligus latihan biar pemain cepat adaptasi dengan rumput sintetis,” katanya.

“Tim Filipina sebelumnya kalah melawan Vietnam, jadi pastinya kami akan mempersiapkan tim ini lebih menyerang, agar kita memenangkan pertandingan nanti. Kita pun akan menyesuaikan situasi laga nanti dan tentu akan mempersiapkan tim dengan baik," tutupnya.

Duel Timnas Filipina vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan digelar di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Selasa, 21 November 2023. Kick off dimulai pukul 19.00 WIB.

Artikel lainnya: Bintang Argentina U-17: Rumput JIS Buruk, Rumput Si Jalak Harupat Lebih Bagus

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait