Marshel Widianto Buka Suara Soal Komedian M Beli Konten Vulgar Dea OnlyFans

  • Arry
  • 6 Apr 2022 15:44
Komika Marshel Widianto(@marshelwidianto/instagram)

Seorang komedian berinisial M diduga membeli konten vulgar milik Dea OnlyFans. Netizen menduga komedian M itu adalah Marshel Widianto. Sang komika itu pun akhirnya buka suara.

"Tidak bisa berkomentar, ya nggak tahu deh hasilnya gimana," kata Marshel dikutip dari Insertlive, Rabu, 6 April 2022.

Marshel mengaku isu soal komedian M yang dikaitkan dengan dirinya sempat mengganggu pekerjaannya.

"Jujur sempat pusing, lumayan ganggu kerjaan sih ya, sekarang no comment dulu deh," ujarnya.

Baca Juga
Komedian M Beli Konten Vulgar Dea OnlyFans, Instagram Marshel Widianto Digeruduk

Polisi sebelumnya mengungkapkan soal komedian berinisial M yang diduga membeli konten milik tersangka kasus pornografi, Dea OnlyFans. Polisi pun sudah mengagendakan memeriksa komedian M itu.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Auliansyah Lubis, menemukan bukti transaksi pembelian foto dan video Dea OnlyFans. Total ada 76 video yang dibeli komedian M itu.

"Dari beberapa orang tersebut kami analisa ada satu orang, seorang komedian terkenal dengan inisial M," kata Auliansyah.

Baca Juga
Polisi Ungkap Komedian M Beli Konten Vulgar Dea OnlyFans, Segera Diperiksa

Auliansyah menjelaskan, komedian M itu membeli konten secara langsung kepada Dea OnlyFans, tidak melalui aplikasi maupun perantara lainnya. Selain komedian M itu, polisi juga menguak banyak pihak yang juuga sudah membeli video vulgar Dea OnlyFans.

"Ternyata benar pengakuan D, sudah ada orang yang membeli video-video tersebut, sudah banyak yang membeli, ini kami sedang analisa siapa saja yang membeli," kata Auliansyah.


Selanjutnya bocoran pengacara Dea OnlyFans soal komedian M >>>

 

Pengacara Dea OnlyFans, Herlambang, mengungkapkan pihaknya menghormati proses hukum yang tengah berlangsung.

"Kami belum bisa mengkonfirmasi perihal inisial M tersebut, kita ikuti bersama saja perkembangan perkara dari klien kami, Saudara Dea," kata Herlambang di Jakarta, Selasa, 5 April 2022.

Baca Juga
Siapa Komedian M yang Beli 76 Konten Vulgar Dea OnlyFans? Ini Kata Pengacara

"Kami menghargai Polda Metro Jaya terkait penggunaan inisial tersebut," ujarnya.

"Dikhawatirkan, apabila kita mengungkap nama asli, terjadi doxing di sosial media seperti halnya kepada klien kami. Mari kita ikuti saja perkembangan perkaranya," ujar Herlambang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait