Kronologi Kecelakaan Maut Rombongan Harley Davidson di Probolinggo, 2 Orang Tewas

  • Arry
  • 29 Apr 2024 15:52
Kecelakaan motor(@sofiraja/pixabay.com)

Rombongan pengendara motor gede Harley Davidson mengalami kecelakaan maut di jalur pantura ProbolinggoSurabaya. Akibatnya, dua orang tewas.

Kecelakaan maut ini terjadi pada Minggu, 28 April 2024. Kecelakaan melibatkan lima kendaraan yakni 2 Harley Davidson, 2 Yamaha N Max, dan mobil Toyota Innova.

Saksi mata bernama Rizki Saputra, mengungapkan kronologi kecelakaan maut tersebut. Dia mengaku berada di sekitar lokasi saat insiden itu terjadi.

Rizki menjelaskan, kecelakaan maut ini terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu rombongan Harley Davidson dari arah Banyuwangi-Surabaya melintas di jalan raya masuk Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo.

Baca juga
Mengerikan, Fortuner Tabrak Perempuan di Motor Hingga Terpental

Saat tiba di lokasi, ada motor jenis N-Max silver dari arah yang sama hendak menyeberang tanpa memperhatikan arus lalu lintas.

"Informasinya motor Harley yang dikendarai korban pasutri yang meninggal ini menghindari sepeda motor N-Max warna silver yang mau nyeberang,” ujarnya.

“Lalu, masuk ke arah berlawanan, dari arah berlawanan ada mobil Innova hitam sehingga terjadi tabrakan.”

Menurut Rizki, saat itu Harley dan motor N Max hitam yang berada di belakangnya mencoba menghindar. Namun tidak sempat. Hingga akhirnya terjadilah kecelakaan beruntun. Sedangkan mobil Innova melanjutkan perjalanan.

"Pas saya samperin korban yang meninggal dunia sudah ada di pinggir jalan, yang perempuan ada di sebelah selatan, dan yang laki-laki ada di sebelah utara jalan," tuturnya.

Baca juga
Tabrak Tembok, Siswa SMP Freestyle Motor Tewaskan Bocah Santri Saat Sedang Wudhu

Salah satu korban bernama Dewa Gede Sedana, menjelaskan, saat kecelakaan terjadi, dia berada di belakang motor korban. Saat itu, terlihat ada sekitar 3 sampai 4 Harley Davidson lewat, sehingga berinisiatif mengikuti dari belakang.

"Dan begitu ngikut, tidak sampai 100 meter ada yang mengerem di depan karena ada sepeda motor mau belok,” ujarnya.

“Sehingga ada yang terjatuh, dan tabrakan dengan mobil dari arah berlawanan. Karena ada tabrakan jadi saya ke pinggir.”

"Saya tahu hanya itu. Kalau saya dan istri hanya mengalami luka saja," tutur Dewa.

Dua korban meninggal kemudian langsung dibawa ke kamar mayat RSUD Tongas, dan korban luka-luka dibawa ke IGD RSUD Tongas.

Artikel lainnya: Heboh Video Viral Lolly Putri Nikita Mirzani dan Vadel, Ada Motif Utang Rp90 Juta

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait