Hasto Sebut Gibran Pamit dari PDIP, Singgung Partai Kuning

  • Arry
  • 27 Okt 2023 19:04
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming (menunduk) saat dipanggil menghadap Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto(pdip/pdip)

Sekjen PDI Perjuangan, menyatakan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sudah bukan lagi kader partainya. Dia pun menyinggung soal partai kuning.

Hasto menyatakan, Gibran sudah menyatakan pamit dari PDIP. Menurutnya, putra sulung Presiden Jokowi itu sudah bagian dari partai kuning.

"Bentar, kalau enggak tegas, warna merah dan kuning sama enggak? Orang sudah tegas, harus ditegas-tegaskan lagi," kata Hasto di Jakarta, Jumat, 27 Oktober 2023.

"Jadi sudah pamit, kamu sudah pamit itu kan sudah gamblang, sudah cetho welo welo [sangat jelas]," kata Hasto.

Gibran diumumkan menjadi bakal cawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto oleh Partai Golkar pada 21 Oktober 2023. Sebelum dideklarasikan, Gibran menyempatkan diri bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Saat ditanya kenapa sikap PDIP berbeda saat menyikapi Gibran dan Budiman Sudjatmiko. Hasto menyinggung soal surat pemecatan Budiman yang tiba-tiba dikirim melalui kurir.

"Mas Budiman juga enggak langsung (dipecat), tahu-tahu kan ada kurir yang datang he-he-he," tutur Hasto.

"Jadi nanti sudah diserahkan kepada DPC Solo, dan Mas Gibran juga sudah pamit," sambungnya.

Artikel lainnya: 6 Temuan Mengerikan Jembatan Kaca Maut The Geong: Tak Dirawat, Tebal Kaca Cuma 1 Cm

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait