Sopir Xpander Galang Dana Untuk Ganti Rugi Porsche Ringsek, Ini Kata KitaBisa

  • Arry
  • 19 Mar 2024 16:12
Mitsubishi Xpander menabrak showroom mobil mewah dan menyebabkan 1 unit Porsche 911 GT3 ringsek(ist/ist)

Kasus sopir Mitsubishi Xpander tabrak showroom mobil mewah dan bikin satu unit Porsche ringsek terus berlanjut. Belakangan muncul kabar sang sopir melakukan penggalangan dana untuk mengganti rugi Porsche tersebut.

Penggalangan dana ini dilakukan lewat aplikasi KitaBisa. Foto tangkapan layar penggalangan dana sopir Xpander yang mabuk itu diunggah akun media sosial X, @tanyakanrl, pada Minggu, 17 Maret 2024.

“1x kebaikanmu = Bantu Driver Xpander Untuk Ganti Rugi, Donasi tersedia Rp 9 miliar,” tulis keterangan dalam foto yang diunggah.

Kitabisa klarifikasi soal penggalangan dana yang dilakukan sopir Xpander tersebut. Dalam akun X mereka, Kitabisa menegaskan, unggahan penggalangan dana tersebut hoaks.

Baca juga
Sopir Xpander Penabrak Porsche Ngaku Mau Ganti Rugi, Kini Buka Penggalangan Dana

"Ini HOAX ya guys. Kitabisa tidak memfasilitasi galang dana yang melanggar aturan yang berlaku," tulis @kitabisacom dikutip Selasa, 19 Maret 2024.

"Lagian, Kitabisa akan screening dulu semua galang dana yang masuk sebelum tayang."

Kata Kitabisa soal sopir Xpander galang dana

Kitabisa menjlaskan, untuk penggalangan dana harus melalui sejumlah tahap.

1. Verifikasi Akun
Semua orang yang mengajukan galang dana di Kitabisa harus melewati verifikasi identitas yang berstandarkan e-KYC

2. Verifikasi cerita galang dana (medis)
Untuk galang dana medis, penggalang dana harus melampirkan dokumen medis dari rs/faskes. Saat ini, Kitabisa sudah bekerjasama dengan lebih dari 100 rumah sakit di Indonesia dan puluhan yayasan untuk memudahkan proses verifikasi.

3. Verifikasi cerita galang dana (non-medis)
Untuk galang dana non-medis, Kitabisa meminta dokumen pendukung sesuai dengan kategori dan tujuan penggalangan dana dan memastikan keasliannya. Galang dana ini akan di-review oleh tim Kitabisa dalam waktu max 7 hari kerja sebelum akhirnya tayang ke publik.

Baca juga
Sopir Xpander Tabrak Porsche Siap Ganti Rugi Rp5,7 M, Tapi Terancam 12 Tahun Bui

Public Relation Manager Kitabisa, Fara Devana, menyatakan, Kitabisa tidak dapat memfasilitasi penggalangan dana yang melanggar ketertiban atau keamanan, seperti yang terjadi pada ksus Xpander tabrak showroom mobil itu.

“Apalagi di berbagai berita yang saya baca, pengemudi sampai bisa menabrak karena di bawah pengaruh minuman keras. Jadi tidak mungkin kita meloloskan galang dana untuk kasus ini,” ungkap Fara.

“Di foto, tercantum bahwa yang mengajukan dari pihak Kitabisa. Tentu ini nggak mungkin, karena dari internal kita sudah pasti akan menolaknya,” katanya.

Artikel lainnya: Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait