Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man United Pesta Gol, Arsenal Permalukan Liverpool

  • Arry
  • 5 Feb 2024 09:40
Arsenal vs Liverpool 3-1: Alisson Becker melakukan blunder yang dimanfaatkan Gabriel Martinelli untuk mencetak gol(premier league/premierleague.com)

Laga bigmatch pekan ke-23 Liga Inggris menghadirkan duel Arsenal vs Liverpool. Laga ini digelar di Stadion Emirates, London.

Arsenal yang bertindak sebagai tuan rumah langsung tampil menggebrak. Pasukan The Gunners itu tak memberi kesempatan bagi para pemain Liverpool berkembang.

Hasilnya, pada menit ke-14, Bukayo Saka berhasil menggetarkan jala Alisson Becker. Liverpool baru dapat menyamakan kedudukan di menit ke-45+3. Sebuah kemelut di depan gawang Arsenal membuahkan gol bunuh diri yang dicetak Gabriel Magalhaes.

Di babak kedua, Liverpool mencoba mendominasi pertandingan. Namun pertahanan ketat dan berlapis yang diperagakan Arsenal membuat para penyerang The Reds kesulitan mencetak gol.

Keasyikan menyerang, gawang Liverpool justru kebobolan lewat gol yang dicetak Gabriel Martinelli. Gol tercipta dari sebuah serangan balik.

Alisson Becker mencoba memotong bola yang diumpan ke Martinelli dengan kawalan Virgil van Dijk. Namun, blunder fatal yang dilakukan Alisson Becker. Bola yang gagal disapu Alisson justru mampir ke kaki martinelli yang dengan tenang menceploskan bola ke gawang yang kosong. Arsenal unggul 2-1.

    Arsenal vs Liverpool 3-1: Leandro Trossard merayakan gol ketiga The Gunners ke gawang The Reds (premierleague.com)
Arsenal vs Liverpool 3-1: Leandro Trossard merayakan gol ketiga The Gunners ke gawang The Reds (premierleague.com)

Liverpool mencoba bangkit. Namun, di tengah upayanya menyamakan kedudukan, The Reds harus bermain dengan 10 orang usai Ibrahima Konate diusir wasit usai mendapat kartu kuning kedua.

Arsenal berhasil memanfaatkan keunggulan pemain. Pasukan Mikel Arteta itu pun mengubur harapan Liverpool saat Leandro Trossard mencetak gol ketiga Meriam London di menit ke-90+2.

Pertandingan Arsenal vs Liverpool berakhir dengan skor 3-1. Ini menjadi kekalahan kedua yang dialami Liverpool di musim ini.

Hasil ini membuat Arsenal sementara naik ke peringkat kedua dengan nilai 49. The Gunners kalah dua poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen.


Hasil dan klasemen Liga Inggris >>>

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait