Soal Wacana Koalisi AMIN dan Ganjar-Mahfud, Jusuf Kalla: Tak Ada Lawan & Kawan Abadi

  • Arry
  • 15 Jan 2024 16:53
Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan saat Debat Pilpres (kpu ri/youtube)

Muncul wacana koalisi paslon 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD jika pilpres berlangsung dua putaran. Mereka siap bersekutu melawan paslon 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Mantan wakil presiden Jusuf Kalla menyambut soal rencana koalisi pasangan AMIN dan Ganjar-Mahfud. Menurutnya, dalam poltiik tidak ada lawan dan kawan yang abadi.

"Ya, politik ini kan nggak ada lawan dan kawan abadi. Yang ada kepentingan untuk memajukan bangsa ini, memenangkan pemilu dan sebagainya," kata Jusuf Kalla di Jakarta, Senin, 15 Januari 2024.

"Ya, jadi memang harus bersama-sama, kebersamaan," ujar Wakil Presiden era Susilo Bambang Yudhoyono dan Jokowi itu.

Baca juga
Jusuf Kalla Ingatkan Jokowi Netral dalam Pemilu, Ada 2 Sumpah: ke Allah dan UUD

Meski demikian, Kalla enggan ikut campur soal rencana koalisi ini. Menurutnya, hal tersebut menjadi urusan dari pimpinan parpol pendukung paslon 01 dan 03.

"Yang harus memutuskan itu bukan saya. Tapi idenya oke," kata JK.

"Tapi para pimpinan partai (yang punya wewenang). Berkoalisi kan (urusan) pimpinan partai," tandas dia.

Mengenai rencana koalisi ini, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani tidak membantah soal ide tersebut. Menurutnya, pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan kubu Anies-Cak Imin.

"Informal dan formal [komunikasi antara kedua kubu] kami lakukan. Bagaimana nantinya setelah 14 Februari itu, ya membangun bangsa itu harus bersama-sama, tidak mungkin sendirian," ucap Puan.

Artikel lainnya: KA Gaya Baru Malam Selatan vs Toyota Agya di Prambanan Klaten, 2 Orang Tewas

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait