Oleh-oleh Marc Marquez dari MotoGP Mandalika: Gegar Otak dan Kini Terkena Diplopia

  • Arry
  • 23 Mar 2022 14:54
Marc Marquez alami kecelakaan horor saat sesi pemanasan jelang MotoGP Mandalika(motogp/twitter)

Marc Marquez menyatakan kini harus beristirahat terlebih dahulu sebelum memutuskan mengikuti seri MotoGP lanjutan. Hal itu sembari menunggu perkembangan pemeriksaan kesehatannya.

"But now it's time to rest and wait to see how the injury evolves. (Tetapi sekarang saatnya untuk beristirahat dan menunggu untuk melihat bagaimana cedera ini berkembang)," kata Marc Marquez.

"As always, thank you very much to everyone for your support! (Seperti biasa, terima kasih banyak untuk semua orang atas dukungan kalian)," tutupnya.

Baca Juga
Video Detik-detik Marc Marquez Kecelakaan Saat Latihan Bebas MotoGP Mandalika

Pada saat sesi pemanasan jelang balapan utama MotoGP, motor Marquez bermasalah. Ban belakangnya selip saat berada di tikungan 7. Juara dunia 8 kali ini gagal mengendalikan motornya, akibatnya Marquez terpental ke udara.

Badan Marquez terlihat jatuh keras ke aspal. Motor RC213V miliknya rusak parah. Marc Marquez sempat bangun dan terlihat linglung.

Marquez kemudian dilarikanke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan. Tak lama kemudian, pihak MotoGP mengumumkan Marc Marquez tak dapat membalap di MotoGP Mandalika akibat menderita gegar otak.

"Marquez sekarang menargetkan sembuh 100 persen agar siap di MotoGP Argentina dua pekan lagi," tulis pernyataan resmi MotoGP.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait