Liburan Seru ke Lembang Park & Zoo: Simak Lokasi, Wahana, dan Harga Tiketnya

  • Arry
  • 27 Agt 2022 11:42
Wisata seru ke Lembang Park & Zoo #2(lembang park & zoo/lembangparkzoo.co.id)

Wisata di Bandung, Jawa Barat sangat beragam. Salah satu tempat yang kini sedang hits adalah Lembang Park & Zoo.

Untuk menuju Lembang Park &  Zoo, jika dari arah Kota Bandung, Anda akan menempuh perjalanan sekitar 1-2 jam menuju arah Lembang. Lokasinya berada di Jalan Kolonel Masturi, Sukajaya, Lembang.

Simak informasi wahana, hingga tiket masuk di bawah ini.

Lembang Park & Zoo ini salah satu destinasi wisata yang cocok untuk liburan bareng keluarga. Sebab, tempat wisata ini memadukan konsep wisata edukasi dan permainan.

Wisata seru ke Lembang Park & Zoo

Seperti namanya, Lembang Park & Zoo memiliki konsep perpaduan kebun binatang dan taman bermain. Tak hanya bisa bermain dengan hewan, namun juga bisa menikmati permainan di wahana lainnya.

Selain itu, pengunjung juga akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang asri di sekitar Lembang Park & Zoo.

Apa saja wahana yang tersedia?

  1. Animal Feeding atau memberi makan satwa
    Wahana yang bisa dikunjungi di Lembang Park & Zoo adalah bertemu hewan dan juga memberikan makanan ke mereka. Pemberian makanan mulai ke harimau, gajah, hingga kuda poni.

  2. Bird Aviary atau sangkar burung
    Wahana lainnya yang bisa dikunjungi di Lembang Park & Zoo adalah Bird Aviary. Di sini pengunjung dapat menikmati beragam burung terbang dengan bebas dan berinteraksi dengan burung-burung itu.

  3. Menunggang Kuda
    Wahana yang juga menarik dikunjungi adalah menunggang kuda. Wahana ini paling digemari anak-anak. Koleksi kudanya juga beragam. Dan yang paling digemari adalah kuda poni.

  4. Neko Cat Cafe
    Bagi yang suka dengan hewan peliharaan anabul, bisa mengunjungi Neko Cat Cafe. Sesuai dengan namanya, kafe ini menggabungkan konsep kafe kekinian dan bisa bermain langsung dengan kucing-kucing lucu dan menggemaskan.

  5. Restoran Mari Makan
    Jika sudah capek berkeliling, pengunjung bisa mednatangi Restoran Mari Makan. Di sini pengunjung bisa menikmati aneka menu kuliner yang lezat dan unik.

  6. Berkeliling dengan Scooter
    Lembang Park & Zoo memiliki lahan yang sangat luas. Pengunjung membutuhkan tenaga ekstra untuk berkeliling dengan jalan kaki. Namun, jangan takut, pengunjung bisa menjelajahi Lembang Park Zoo dengan menaiki scooter listrik.

  7. Wahana Permainan
    Di wahana permainan, anak-anak akan dapat bermain dengan puas. Di sini, anak-anak dapat bermain carousel, yoyo car, atau menaiki kereta mini.

Wisata seru ke Lembang Park & Zoo


Berapa harga tiket masuknya dan jam operasionalnya?

Melansir laman resmi, Lembang Park & Zoo untuk Senin hingga Jumat jam operasional mulai 09.00 hingga 17.00 WIB. Sedangkan untuk hari Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional buka mulai pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Harga tiket

  • Harga Tiket Masuk:
    1. Senin-Jumat: Rp 50.000
    2. Sabtu, Minggu, Hari Libur Nasional: Rp 70.000
    (Catatan: Harga bisa berubah sewaktu-waktu)

  • Harga Tiket Animal Feeding:
    1. Siberian Tiger Rp 25.000 untuk 2 orang
    2. Bengal Tiger Rp 25.000 untuk 2 orang
    3. White Lion Rp 25.000 untuk 2 orang
    4. Gajah Sumatera Rp 10.000 untuk 2 orang
    5. Kuda Poni Rp 20.000 untuk 1 anak dan 1 pendamping
    6. Ostrich, Rusa, Koi, Merpati Rp 5.000 per orang

  • Harga Tiket Big Bird Aviary Rp 20.000 per orang
  • Harga Tiket Neo Cat Cafe Rp 20.000 per orang
  • Harga Tiket Rabbit House Rp 15.000 per orang
  • Harga Tiket Kuda Poni Rp 25.000 per orang

Demikian ulasan wisata ke Lembang Park & Zoo, termasuk lokasi, wahana, hingga harga tiketnya. Selamat berlibur.

 

Artikel lainnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait