Heboh Sosis Merek Arabiki Mengandung Babi, Ini Penjelasannya

  • Arry
  • 13 Feb 2023 12:31
Sosis merek Arabiki mengandung babi(mui/halalmui.org)

Produk makanan sosis kini banyak dijual baik di supermarket maupun secara online. Namun, produk bermerk Arabiki membuat heboh lantaran sosisnya mengandung babi.

Produk Arabiki tersebut dikaitkan memiliki merk dari Arab Saudi. Dan adanya produk yang mengandung babi itu telah membuat heboh.

"Sangat sensitif, harganya wajar. Lihat bahannya, kok namanya Arab? Berhati-hatilah keluarga muslim saya," tulis narasi yang beredar di media sosial.

Bagaimana faktanya?

Baca juga
Kesal Makanannya Sering Dicuri, Siswa Ini Jebak Teman Muslimnya Pakai Daging Babi

Produk sosis Arabiki merupakan merek sosis asal Singapura. Produk ini pun banyak dijual di supermarket di Negeri Singa itu.

Melansir Coconut.co, jaringan supermarket NTUC FairPrice di Singapura telah mengeluarkan pernyataan soal keluhan masyarakat tersebut.

Mereka menyatakan, perusahaan sama sekali tidak bermaksud menyinggung umat muslim. Nama 'Arabiki' pun dipakai tidak terkait dengan bahasa Arab. Menurutnya, 'Arabiki' diambil dari bahasa Jepang yang berarti 'digiling kasar'.

Pihak NTUC FairPrice pun akhirnya memutuskan mengubah merek dan kemasan sosis pada April lalu. Tujuannya agar tidak menimbulkan kealahpahaman yang berkepanjangan.

Pihak perusahaan kemudian mengubah "Arabiki sausage" menjadi "Japanese Style Pork Sausage".

Baca juga:
5 Cara Mudah Bedakan Daging Sapi dan Daging Babi

"Kami mengetahui postingan di Facebook yang beredar luas mengenai produk sosis Arabiki FairPrice. Sejak itu, kami telah mengubah kemasan kami untuk menghindari kesalahpahaman lebih lanjut," tulisnya.

Melansir laman MUI, Sosis Arabiki ini juga memiliki varian lain seperti daging ayam. Produk dengan nama sejenis ini bahkan diproduksi di Indonesia dan memiliki status halal.

“Jika komposisi bahan pada label kemasan ada tulisan pork, artinya bahan berasal atau mengandung daging babi. Kadang, produk menggunakan nama Arabiki Pork Sausages sehingga lebih jelas, tapi kadang juga tidak. Oleh karena itu, selalu pilih produk bersertifikat halal karena sudah dapat dipastikan dagingnya berasal dari sumber yang halal,” jelas Fadila, S.TP, Halal Post Audit Management LPPOM MUI.

Artikel lainnya: Ini Penyebab 2 Singa Taman Safari Berantem Hingga Terjang Mobil: Rebutan Betina!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait