Marshanda Akui Kena Gangguan Mental Gegara Konsumsi Xanax di Usia 15 Tahun

  • Arry
  • 10 Jan 2024 21:02
Artis Marshanda(@marshanda99/instagram)

Aktris arshanda divonis mengidap penyakit mental bipolar disorder. Dia mengungkapkan pemicu dirinya mengidap penyakit gangguan mental tersebut.

Menurutnya, hal tersebut dimulai saat dia masih duduk di bangku SMP. Saat itu dia kerap mengonsumsi obat Xanax.

"Gue tereskpos obat psychiatry, tanpa tahu itu obat psychiatry, itu gue umur 15. Gue dikasih Xanax dan gue pakai," ucap Marshanda saat jadi tamu di podcast dr Richard Lee dikutip Rabu, 10 Januari 2024.

Marshanda mengungkapkan alasan dia kerap mengonsumsi obat tersebut. Menurutnya, hal ini dipicu kesibukan dirinya sekolah dan syuting saat di usia 15 tahun.

Baca juga
Keluarga Ceritakan Kronologi Marshanda Hilang Hingga Ditemukan: Awalnya Healing Trip

Dia mengaku sering meminum kopi untuk mencegah dirinya ngantuk di lokasi syuting maupun sekolah. Akibatnya, dia jadi kesulitan tidur. Bahkan dia bisa terjaga hingga pukul lima pagi.

"Orang dekat gue, gue enggak akan kasih tahu siapa. Dia worry banget sama keadaan gue yang enggak pernah tidur. Baru tidur jam tiga atau empat pagi, jam enam sudah harus bangun sekolah," ujar artis yang akrab isapa Chacha itu.

Menurutnya, orang tersebut menawarkan Xanax agar bisa cepat tidur. Dia pun kemudian mengonsumsi pil tersebut setiap harinya.

"Gue minum setengah pil, setelah sekian lama kayak enggak ngaruh lagi. Akhirnya nambah satu pil, nambah lagi jadi satu setengah pil. Dalam jangka waktu setahun, gue minum dua pil dalam satu malam, gue enggak bisa tidur sampai jam enam pagi," tuturnya.

Baca juga
Marshanda Selalu Bicara Kematian Usai Divonis Tumor Payudara

Marshanda pun sempat bertanya ke dokter mengenai bahaya Xanax. Namun dokter tersebut justru mengiinkan Marshanda mengonsumsi Xanax agar lebih mudah beristirahat.

"Katanya, 'Kalau memang butuh untuk tidur, dan Chacha punya kegiatan segini banyak enggak apa-apa minum saja.' Gue merasa ya sudah itu trusted source, gue masih 15 tahun enggak ngerti apa-apa," ucapnya.

Marshanda mengaku sempat berhenti mengonsumsi Xanax lantaran kondisi tubuhnya mulai ada yang tidak beres. Namun, saat dia tidak lagi meminumpil itu, konisi mentalnya justru mulai tidak stabil.

"Ketika gue setop, gue enggak tahu kenapa jadi pemarah, gampang sensitif, jadi kayak orang lain, gampang irritable. Keluarga gue dan orang-orang di lokasi syuting lihat, jadi worry sama gue," ujarnya.

Baca juga
Artis Marshanda Hilang di Amerika Serikat, Video Terakhir Jadi Sorotan

Marshanda kemudian diajak ke psikiater oleh keluarganya. Namun dia tidak menceritakan soal dirinya mengonsumsi Xanax selama setahun dan tetiba berhenti.

"Di psikiater, gue cerita ngalor ngidul masalah sehari-hari. Enggak tahu kalau sebenarnya yang harus gue share masalah gue minum Xanax setahun dan berhenti mendadak. Yang gue alami ternyata namanya withdrawal quitting benzodiazepines," terang mantan istri Ben Kasyafani itu.

"Mungkin kalau gue bilang itu, psikiater akan bilang, 'Kamu lagi mengalami gejala withdrawal dari benzodiazepines, kita bantu kamu ya supaya gak ganggu kamu.' Karena gue enggak cerita itu, muncullah gejala-gejala yang mirip bipolar. Akhirnya gue dapat diagnosa, depresi mayor dan bipolar disorder," pungkasnya.

Artikel lainnya: Profil PT TMI, Perusahaan Ordal di Proyek Kemenhan yang Dibuka Anies: Milik Gerindra?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait