Pesan Anies Baswedan: JIS Bukan Miliknya, Monggo Direnovasi

  • Arry
  • 6 Jul 2023 22:13
Jakarta International Stadium alias JIS(tribratanews/tribratanews.polri.go.id)

Rencana pemerintah merenovasi Jakarta International Stadium untuk persiapan perhelatan Piala Dunia U-17 2023 menuai pro dan kontra.

PSSI dan Pemerintah kini akan melakukan perbaikan di sejumlah fasilitas di JIS. Sebab, stadion peninggalan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu dinilai belum memenuhi standar FIFA. Mulai dari akses hingga pergantian rumput JIS.

Hal itu menuai pertentangan dari kubu pendukung Anies Baswedan. Mereka menilai, stadion berkapasitas 82 ribu penonton itu sudah layak digunakan untuk perhelatan Piala Dunia U-17 tanpa perlu direnovasi.

Anies Baswedan pun berkomentar terkait polemik JIS butuh renovasi atau tidak. Keterangan Anies itu disampaikan oleh Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera.

Baca juga
Rumput JIS Sekelas Stadion Bayern Munchen Tapi Disebut Tak Standar FIFA, Kok Bisa?

Mardani menyatakan, Anies mempersilakan JIS direnovasi. Asalkan tidak terburu-buru dan menghakimi.

Anies Baswedan persilakan JIS direnovasi

Mas @aniesbaswedan bilang JIS bukan miliknya, tapi milik bangsa Indonesia karya anak bangsa. Jika mau direnovasi monggo," cuit Mardani Ali Sera dikutip Kamis, 6 Juli 2023.

"Namun ojo kesusu & menghakimi, biarkan FIFA yg menilai. Setorkan aja 6 stadion RI, lalu cek apa rekomendasinya, jika harus ada perbaikan maka ikuti saja," lanjut cuitan Mardani.

Baca juga
Ahli Keamanan FIFA Sebut JIS Dibangun Sesuai Pedoman FIFA, Tapi...

Untuk renovasi JIS, pemerintah menyiapkan dana sekira Rp6 miliar. Hal ini termasuk untuk mengganti rumput JIS yang dinilai belum masuk standar FIFA.

"Salah satu yang utama adalah rumput, kondisi rumput sekarang menurut evaluasi ahlinya yang juga mengevaluasi 22 stadion termasuk yang memasang rumput di GBK untuk Asian Games, jelas tidak masuk standar FIFA kalau kondisi sekarang," kata Menteri Basuki usai meninjau JIS.

Artikel lainnya: Jadi Makanan Favorit Cipung Anak Raffi Ahmad, Ini Khasiat Ikan Shisamo

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait