Jadwal Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia vs Australia, Malam Ini

  • Arry
  • 18 Apr 2024 09:27
Timnas Indonesia(pssi/pssi.org)

Timnas U-23 Indonesia melanjutnyan perjuangannya di Piala Asia U-23 2024. Di laga kedua, Garuda Muda akan berhadapan dengan Australia U-23.

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Australia U-23 dalam lanjutan penyisihan Grup A, digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 18 April 2024. Kick off dimulai pukul 20.00 WIB.

Dalam laga pertama, Indonesia kalah 0-2 melawan Qatar. Sementara Australia berain imbang 0-0 melawan Yordania. Oleh karena itu, kedua tim harus meraih kemenangan demi menjaga peluang untuk lolos ke babak knock out Piala Asia U-23 2024.

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae Yong memfokuskan pada kepercayaan diri para pemain. Apalagi anak asuhnya mengalami laga saat melawan Qatar.

Baca juga
Piala Asia U-23: Bermain 9 Orang, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Qatar

"Kami memiliki peluang-peluang, tetapi sayangnya kami gagal memanfaatkannya," kata Shin.

"Saya akan memberitahu para pemain bahwa mereka telah bekerja keras, dan kami harus tetap percaya diri."

"Walaupun kami kalah, saya katakan kepada mereka bahwa kami telah memberikan yang terbaik, dan sekarang kami harus fokus pada pemulihan untuk pertandingan selanjutnya," jelas Shin dikutip dari laman AFC.

Sementara itu, pelatih Australia, Tony Vidmar, menyoroti para pemain Indonesia yang juga berpengalaman di timnas senior.

Baca juga
5 Keputusan Kontroversial Wasit Nasrullo Kabirov Saat Qatar U-23 vs Indonesia U-23

"Kami menantikan pertandingan yang sangat menarik melawan Indonesia," ujar Vidmar, seperti yang dilaporkan oleh Socceroos.

"Sebagian besar pemain mereka juga berkompetisi di Piala Asia senior."

"Kami di sini untuk diuji, bermain melawan lawan yang kuat dan gaya permainan yang berbeda, yang akan membantu pemain kami tumbuh melalui pengalaman," ujarnya.

Jadwal Piala Asia U-23 2024 Hari Ini

Indonesia vs Australia
Stadion Abdullah bin Khalifa
Kamis, 18 April 2024
Kick off pukul 20.00 WIB

Yordania vs Qatar
Stadion Jassim bin Hamad
Kick off pukul 22.30 WIB

Artikel lainnya: Hasil Liga Champions: Real Madrid Depak Juara Bertahan Man City, Bayern Sepak Arsenal

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait